UPTD unit Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Tenaga Kerja dan KUKM Kabupaten Kebumen-Jawa Tengah, melaksanakan program paket Pelatihan Kerja Angkatan I TA. 2019.
UPTD unit Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Tenaga Kerja dan KUKM Kabupaten Kebumen-Jawa Tengah, melaksanakan program paket Pelatihan Kerja Angkatan I TA. 2019.
Kepala UPTD Unit Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Tenaga Kerja - KUMKM Kabupaten Kebumen, Djoko Wardojo S.Pd, mengungkapkan untuk paket perdana ini terdiri dari 9 jurusan yaitu, pembuatan roti dan kue terbagi dua kelas, pemeliharaan kendaraan ringan, tata rias, pratical office advanced, perakitan komputer, asisten operator costumade wanita, pengoprasian mesin bubut dan juru las. "Pelaksanaan pelatihan kerja Angkatan I, akan dimulai tanggal 11 Februari hingga 6 April mend
atang. Masing masing jurusan beda ,ada yang 15 hari selesai seperti kelas pembuatan roti dan kue, dan ada juga yang sampai 40 hari. Untuk pelatihan jurusan Juru Las, baru selesai prakteknya," kata Djoko.
Dalam pelaksanaan pelatihan tenaga kerja tahun 2019, jumlahnya mencapai 1120 peserta yang terbagi menjadi 7 Angkatan. "Pelatihan ini akan dilaksanakan sampai akhir tahun 2018 dan anggaran dari APBN 2019," ungkapnya.
Ditambahkan Djoko, pelatihan tenaga kerja yang dilaksanakan Unit BLK Disnaker - KUMKM Kabupaten Kebumen, setiap tahunnya telah meluluskan ribuan peserta pencari tenaga kerja dan sudah banyak yang sudah kerja. "Seperti di perusahaan garment,astra dan lainnya. Bangka, di Japan, dan negara-negara lainnya.," tambah Djoko.
Djoko Wardoyo berharap seluruh peserta setelah lulus dari pelatihan, bisa memberikan bekal dan ilmu sebagai syarat memiliki keahlian sehingga para peserta bisa diterima kerja di perusahaan, instasi kantor dan bisa membuka uusah sendiri.
sumber : portalindonesia.net