JENASAH TKI MAGANG JEPANG ASAL KABUPATEN KEBUMEN TELAH TIBA DIRUMAH DUKA W
JENASAH TKI MAGANG JEPANG ASAL KABUPATEN KEBUMEN TELAH TIBA DIRUMAH DUKA W
Seorang Tenaga Kerja Indonesia, Ahmad Ali Sobirin asal Dukuh Kademangan Rt.02/05 Desa DEmangsari Kec. Ayah Kab. Kebumen meninggal di Jepang. Ali baru mulai bekerja di Jepang pada Bulan agustus Tahun 2017 lalu, selama 7 bulan Ali bekerja di TOYAMA Jepang.
Upacara Pemakaman di awali dengan serah terima Jenasah Alm. Ahmad Ali Sobirin usia 27th , dari IM Jepang Ke Kemenaker. Kemnaker Ibu Nita Aprelia menyerahkan ke Disnakerkukm Kab. Kebumen, Dwi Suliyanto, S.Sos, M.Si dan dilanjutkan penyerahan ke Keluarga Alm. Ahmad Ali Sobirin bin Supardi.
Pihak IM Jepang Bp. Makmur Lubis menerangkan kronologi meninggalnya Beliau Alm. Ahmad Ali Sobirin dan perjalanannya mendampingi jenasah hingga ke rumah duka. Kejadian pada Hari Jumat Jam 7 pagi biasanya sudah bangun, alarm masih bunyi dan ali belum bangun.
Ahirnya temannya mengecek ke kamarnya ternyata Ali telah mengalami sesak nafas, temanya bergegas telp ke kantor Kojin dan IM Jepang,
kemudian kantor menelpon ambulans utk membawa Ali ke RS. Setibanya di RS pukul 8.45 pagi Ali dinyatakan telah meninggal oleh dokter, kemudian jenasah Alm. Ali di mandikan dan di sholatkan di Tokyo Jepang, kemudian tiba di rumah duka pada hari Kamis pukul 6 pagi.
Barang-barang Ali berupa Koper 1 buah dan 2 buah Tas, buku tabungan ali dan uang Cash milik Ali telah diserahkan kepada keluarga Ali dengan disaksikan oleh Instansi terkait dan keluarga.
Keluarga Alm. Ali menerima uang duka dari IM Jepang , PT. Kojin, Kemnaker, dan Disnaker Provinsi Jateng.