UKM SATE AMBAL ASAL KAB. KEBUMEN RAIH PENGHARGAAN PANGAN AWARD KE 12 TAHUN 2019
UKM SATE AMBAL ASAL KAB. KEBUMEN RAIH PENGHARGAAN PANGAN AWARD KE 12 TAHUN 2019
Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita memberikan Usaha Kecil Menengah (UKM) Pangan Award 2019 kepada 10 UKM berprestasi, sebagai salah satu cara mendorong UKM Indonesia mendunia dan mengekspor produknya ke mancanegara.
“Penganugerahan UKM Pangan Award ke-12 tahun 2019 ini merupakan salah satu wujud perhatian Kementerian Perdagangan dalam membina dan mengembangkan UKM Indonesia, sekaligus langkah nyata pemerintah mendorong UKM Indonesia mendunia,” kata Mendag Enggartiasto Lukita pada penyerahaan UKM Pangan Award 2019 di sela-sela Trade Expo Indonesia (TEI) ke-34 di Tangerang, Banten.
Peraih penghargaan pada kategori khusus inovasi pangan baru diraih Sari Nektar Lontar, UD Esensi Alam Raya, Denpasar, Bali. Sedangkan, produk pangan unggulan daerah diraih oleh UKM Sate Ambal dalam Kemasan, CV Allisha Foods, Kebumen, Jawa Tengah.
Para pemenang UKM Pangan Award 2019 akan diikutsertakan pada pameran Pangan Nusa, Trade Expo Indonesia (TEI) 2019.
"Untuk Pameran Pangan Nusa di TEI ini Kebumen menampilkan nasi goreng kencur, nasi oyek, ayam ungkep dan Sate Ambal," tambah Kabid Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kebumen, Sri Wahyuroh.(Dwi)
Dan ada empat produk yang dipilih Tim Juri yaitu Sari Nektar Lontar, Matcha Latte, Roeparasa, dan Sate Ambal yang nantinya akan mengikuti ajang Food Product Display in ASEAN Food Conference pada 15 17 Oktober 2019 di Denpasar, Bali.
Sumber berita : https://jateng.antaranews.com