Transmigran Asal Kebumen sampai di UPT Torire "Watu Meboku"Kecamatan Lore Tengah Kabupaten Poso Tahun 2023.
Transmigran Asal Kebumen sampai di UPT Torire "Watu Meboku"Kecamatan Lore Tengah Kabupaten Poso Tahun 2023.
Transmigran asal Kebumen Keluarga Suparjono dan keluarga asal Desa Jogosimo Kecamatan Klirong tiba UPT. Torire "Watu Meboku" Kecamatan Lore Tengah Kabupaten Poso Minggu 10 Desember 2023.
Disnaker yang diwakili Singgih Wijanarko, SE. dan Ricky Fernanda mengantar Transmigran Kebumen berangkat dari Kebumen pada 7 Desember 2023 dengan perjalanan selama 3 hari berjalan dengan lancar.
Penerimaan dan Penempatan warga Transmigran di UPT. Torire Kec. Lore Tengah Kab. Poso Tahun 2023. Target 15 KK terdiri dari 6 KK TPS dan 9 KK TPA berasal dari Jawa Timur 4 KK dan Jawa Tengah 5 KK.
Transmigran disambut dengan baik dengan adat setempat dipimpin oleh ketua adat yang juga selaku Ka UPT Torire bapak Stefen. M. Sekaligus Pengalungan Bunga. Target 15 KK terdiri 6 KK TPS dan 9 KK TPA berasal Jawa Timur 4 KK dan Jawa Tengah 5 KK.
Hadir dalam acara penyambutan Kadis Nakertrans Kab. Poso Drs. Syahrur, MM; Kadis Nakertrans Prov Sulteng Drs. Arnold Firdaus MT; Pejabat mewakili Prov Jateng; Pejabat mewakili Prov Jatim; Ibu Dea Mewakili Ditjen FP3KT; Bupati Poso Diwakili Assisten III Setdakab Poso Ruddy R Rompas, SH,MH.
Kabid P3Trans Kab. Poso Nur Aisya, SE,M.Si, memandu Pengundian Rumah Trans dan Lahan Usaha 1 serta pembagian peralatan pertanian, bibit-bitan, alat semprotan dan perbekalan trans. Transmigran asal Kabupaten Kebumen Suparjono mendapatkan undian kunci rumah No.9 dan lahan no.8.
Untuk pemberian materi Penyesuaian Lingkungan Hunian Baru Bagi para Transmigran oleh Kabid PKTP3 Disnakertrans Prov Sulteng Sofyan, S.Sos,M.Si. bersama Pemateri Kab. Poso Jen K Gembu, SH & Lusna Woiya, SP. Pengecekan Monev Lahan Pekarangan RTJK dan LU 1 oleh Dr. Sidiq Purnomo, SPT, MMA., Mandatoring Jadup, Perbekalan dan Permakanan Trans oleh Syahbudin, S.Pdi., serta yang pejabat Forkopincam Lore Tengah., Kades Torire, dan yang hadir Kabid Pembinaan bersama pejabat Fungsional lingkup Disnakertran Kab. Poso; Pejabat Administrator & Pengawas, PPK dari Prov Sulteng, Jateng, Jatim dan diramaikan dengan masyarakat Desa Torire dan sekitarnya.
Dengan Lahan Usaha yang sudah di dapatkan, transmigran yang ditempatkan di Torire diharapkan dapat meraih sukses dan masa depan yang baik.