Disnaker Menjadi Narasumber Workshop Penguatan Kelembagaan Bursa Kerja Khusus SMK Ma'arif 1 Kebumen
Disnaker Menjadi Narasumber Workshop Penguatan Kelembagaan Bursa Kerja Khusus SMK Ma'arif 1 Kebumen
Bertempat di ruang theather MarOne SMK Ma'arif 1 Kebumen, Kadisnaker Kabupaten Kebumen Drs. Budhi Suwanto,.M.Si menjadi narasumber di Workshop Penguatan Kelembagaan Bursa Kerja Khusus SMK Ma'arif 1 Kebumen. (7-10-2023).
Dalam penyampaian materinya kepada pengurus BKK dan Guru Kadisnaker menjelaskan bahwa Pemkab Kebumen concern dalam upaya pengurangan tingkat pengangguran. Salah satu upayanya yaitu dengan peningkatan keterserapan tenaga kerja. BKK SMK menjadi salah satu mitra Disnaker dalam peningkatan tersebut. Upaya BKK harus disupport oleh Sekolah dengan seluruh dewan guru.
Kompleksitas ketenagakerjaan sekarang sangat luar biasa, sehingga diperlukan upaya kolaboratif serta sinergi dengan berbagai pihak. Disamping itu terobosan dengan peningkatan skill tambahan perlu dilakukan sekolah sehingga alumni lebih siapa memasuki persaingan kerja setelah lulus, ucap Kadisnaker. Disnaker juga selalu meningkatkan dan memperluas jaringan penempatan tenaga kerja. Membangun jejaring dengan perusahaan baik skala lokal maupun nasional, selain itu kerjasama pelatihan dengan berbagai balai besar Kemnaker di Indonesia sebagai upaya peningkatan dan perluasan pengembangan kapasitas diri pencari kerja. Tahun 2023
Disnaker Kebumen yg telah bekerja sama dengan BBPVP Makassar dan Medan, BLK provinsi Jateng juga peningkatan pelatihan di BLK Kebumen. Upaya lainnya Disnaker membuat Inovasi Patriot yaitu Inovasi sebagai layanan bergerak yang menjangkau di wilayah Kabupaten Kebumen. PATRIOT adalah layanan Kartu AK-1, Karir, dan Info Loker Terpadu. Layanan tersebut untuk memudahkan pencari kerja memperoleh Kartu AK-1, layanan konseling karir dan informasi loker terpadu serta berbagai info pelatihan. Jangkauan Patriot untuk awal layanan akan menyasar di kecamatan yang masuk dalam wilayah miskin ekstrem dan selanjutnya diberbagai kegiatan mendukung penempatan seperti Job Fair baik level kabupaten maupun di sekolah serta agenda kegiatan kabupaten seperti Mubeng Kebumen. Lebih lanjut Kadisnaker menyampaikan terimakasih atas upaya yang dilakukan oleh BKK sekolah di seluruh Kebumen dalam membantu alumni dalam mendapatkan pekerjaan.