Disnaker Mengikuti Apel Pagi "Lounching Gerakan ASN Belanja di Pasar Rakyat"
Disnaker Mengikuti Apel Pagi "Lounching Gerakan ASN Belanja di Pasar Rakyat"
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Kebumen Drs. Budhi Suwanto, M.Si. bersama 10 ASN mengikuti kegiatan apel Pagi Lounching Gerakan ASN Belanja di Pasar Rakyat.(16/3/2023)
Bertempat di Pasar Rakyat Karanganyar, apel dipimpin langsung oleh Bupati Kebumen didampingi Wakil Bupati Kebumen. Acara dihadiri pimpinan OPD beserta ASN nya perwakilan masing2 10 orang ASN.
Arif Sugiyanto dalam sambutannya menyampaikan bahwa ASN harus menggerakkan perekonomian pasar rakyat yang sekarang bersaing dengan pasar modern dan belanja online. Dengan berpartisipasi belanja di pasar rakyat sudah membantu pedagang kecil meningkatkan perekonomian dan dihimbau agar ASN belanja di pasar rakyat setiap bulan dengan ketentuan Esselon II membelanjakan sebesar 250.000 Esselon III/a sebesar 200.000, esselon III/b sebesar 150.00, esselon IV dan Jabatan fungsional sebesar 125.000, golongan III dan IV sebesar 100.000, golongan I dan II sebesar 50.000. dan kegiatan belanja di pasar tradisional agar didokumentasikan sebagi bukti bahwa sudah mensukseskan gerakan belanja di pasar rakyat yang ada di Kabupaten Kebumen.