JANGAN TAKUT BELAJAR MENJAHIT
JANGAN TAKUT BELAJAR MENJAHIT
Apakah menjahit itu sulit? Menjahit adalah suatu pekerjaan yang membutuhkan keterampilan dan ketekunan. Menjahit dapat dilakukan dengan tangan secara manual ataupun menggunakan mesin jahit. Pekerjaan menyambung potongan kain yang sudah dipotong berdasarkan bentuk pola dan desain busana dengan menggunakan jahitan tangan atau mesin jahit merupakan inti dari keterampilan menjahit. Hal ini dapat dilakukan oleh semua orang, baik pria maupun wanita.
Belajar menjahit adalah hal yang menyenangkan, tidak menakutkan seperti yang anda bayangkan. Banyak hal akan dipelajari saat berlatih kemampuan dasar menjahit. Apa saja yang akan dipelajari? Tentu saja pertama akan belajar cara mengambil ukuran tubuh, kemudian belajar membuat pola dasar busana, kalian juga akan belajar teknik menjahit hingga cara penyelesaian akhir busana yang baik dan benar. Fasilitas belajar menjahit tentu saja sangat beragam, mulai dari pelatihan online gratis atau berbayar, kemudian pelatihan offline baik di Lembaga keterampilan Khusus maupun di Lembaga milik negara.
Pelatihan menjahit gratis apakah ada? Tentu saja ada, di Kebumen sendiri memiliki Balai Latihan Kerja Dinas Tenaga Kerja yang menyediakan pelatihan menjahit gratis alias tidak dipungut biaya sama sekali. Gratis saja tidak cukup? Bahan pelatihan juga disediakan cuma-cuma untuk berlatih keterampilan dasar menjahit. Fasilitas belajar seperti workshop, mesin jahit dan diajar oleh tenaga pengajar profesional bisa didapatkan oleh peserta pelatihan. Menarik bukan? Jadi, jangan takut belajar menjahit. Apalagi kalo belajar menjahit di BLK Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Kebumen, pasti 100% gratis.
Penulis : Noviana Intan Dewi - Instruktur