Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuka lowongan kerja besar-besaran dengan lebih dari 2.700 formasi.
Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuka lowongan kerja besar-besaran dengan lebih dari 2.700 formasi.
Pembukaan rekrutmen bersama BUMN 2022 itu resmi diluncurkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir. "Alhamdulillah untuk program Rekrutmen Bersama BUMN 2022 akan menghadirkan kesemparan karier lebih dari 2.700 posisi yang terbuka di lebih dari 50 BUMN," kata Ketua Umum Forum Human Capital Indonesia (FHCI) Alexandra Askandar, dalam peluncuran Rekrutmen Bersama BUMN 2022 secara daring, Selasa (12/4/2022).
Berdasarkan informasi di laman Rekrutmen Bersama FHCI, berikut adalah tahapan seleksi untuk Rekrutmen Bersama BUMN 2022:
Tahap 1: Registrasi Online dan Seleksi Administrasi: 14-25 April 2022
Pengumuman Tahap 1: 9-11 Mei 2022
Tahap 2: Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan Core Values BUMN 17-27 Mei 2022
Pengimuman Tahap 2: 8-10 Juni 2022
Tahap 3: Tes Kemampuan Bidang (TKB), Wawancara, dan MCU: 12-25 Juni 2022
Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN: 4 Juli 2022
Bela Negara: 11 Juli 2022
Inagurasi: 18 Juli 2022.
Ketentuan pendaftaran rekrutmen bersama BUMN 2022
Setiap pelamar hanya diperbolehkan mendaftar maksimal 3 posisi di BUMN berbeda.
Seluruh tahapan rekrutmen tidak dipungut biaya apapun. Apabila ada pihak yang meminta biaya/ menjanjikan sesuatu/ menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dapat melapor ke Forum Human Capital Indonesia (FHCI)
Pendaftaran hanya dapat dilakukan secara online melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id. FHCI tidak menerima lamaran melalui media pengiriman lainnya
Seluruh kegiatan seleksi online dan pengumuman tiap tahapan seleksi diumumkan melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id